Berani Jajan Sembarangan, Timnas U-16 Bakal di Denda Rp 100 Ribu

Daftar Isi


    Foto: Timnas Indonesia U-16. 


    Lancang Kuning - Timnas Indonesia U-16 wajib makan sehat selama pemusatan latihan nasional. Jika tidak, duit Rp 100 ribu bakal melayang.


    Kebiasaan makan para pemain timnas sempat ramai dibicarakan setelah sejumlah pemain sepakbola senior pamer makanan di media sosial. Makanan tersebut mendapat sorotan tajam dari publik karena terbilang tidak sehat untuk ukuran atlet.

    Baca juga: Makanan Khas Pekanbaru

    Sehubungan dengan itu, pelatih Timnas U-16 Bima Sakti tak ingin kecolongan. Ia sudah mewanti-wanti Alexandro Felix Kamuru dkk sejak awal.

    Baca juga: Tempat Wisata di Riau 

    "Masalah menu makanan kami sudah buat dari awal dulu. Sejak persiapan Piala AFF, kemudian kualifikasi, dan sekarang Piala Asia. Kami sudah buat (aturannya) bahwasanya ada dendanya," kata Bima kepada pewarta melalui aplikasi Zoom, Sabtu (26/9/2020).

    Baca juga: Aniaya Warga, Dua Oknum Brimob di Maluku Jadi Tersangka


    "Jadi kalau ketahuan pesan makanan melalui aplikasi online, atau makanan di luar, saya sih menyampaikannya makanan sampah dan makanan racun. Saya tidak bisa sebutkan satu-satu tapi seperti makanan berminyak, goreng-gorengan, itu mereka kena denda Rp 100 ribu," lanjutnya, dilansir dari detikcom

    Mantan pemain timnas ini mengatakan, aturan ini bukan semata-mata melihat besar kecilnya denda, tapi memberikan edukasi kepada pemain.

    "Jadi ketika mereka naik ke level U-19, U-23, mereka sudah terbiasa (dengan pola makan sehat),"

    "Dan kami juga sudah berkoordinasi dengan tim dokter. Lagipula kemarin PSSI juga sudah menyiapkan ahli gizi, jadi kami sudah terkoordinasi untuk makanan-makanan yang baik untuk seorang atlet," tutupnya. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Berani Jajan Sembarangan, Timnas U-16 Bakal di Denda Rp 100 Ribu
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar