Ngaku Dibayar Rp20 Juta, Kurir Narkoba Disergap BNNP Riau di Sebuah Hotel di Pekanbaru

Daftar Isi

    Kepala.BNNP Riau ekspos perkara di Kantor BNNP Riau Jalan Pepaya.

    LANCANGKUNING.COM,PEKANBARU-Laki-laki asal Samarinda, berinisial SP ini mengaku menerima bayaran sebesar Rp20 juta untuk membawa narkoba dari Pekanbaru ke Samarinda.

    Namun, dalam upaya SP yang melibatkan kekasihnya berinisial VIS ini terhenti ditangan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Riau di sebuah hotel yang menjadi lokasi transaksinyam

    Dikatakan Kepala BNNP Riau, Brigjen Kennedy, duo sejoli ini telah lama menjadi target BNNP Riau setelah adanya informasi transaksi narkoba di sebuah hotel di Jalan Soekarno-Hatta, Rabu (23/9/2020).

    Kabid Berantas BNNP Riau, Kombes Pol Berliando, dan tim Dakjar BNNP Riau langsung melakukan penyelidikan. Pengintaian dilakukan hingga Jumat (25/9/2020).

    Kemudian tim membuntuti aktivitas tersangka yang menginap di kamar 818. Setelah cukup bukti, dilakukan penangkapan terhadap SP dan VIS di koridor kamar hotel, Sabtu (26/9/2020) sekitar pukul 14.00 WIB.

    "Narkotika dibagi kedua tersangka, dan dibungkus kecil dengan plastik lalu dililitkan di badan, di sekitar pinggang," kata Kon Kenedy, di Kantor BNNP Riau, Jalan Pepaya, Pekanbaru.

    Dari tangan mereka diamankann tujuh bungkus sabu-sabu seberat 1 Kg dan 484 butir pil ekstasi merk Clover.

    Aksi ini dikatakan Kennedy telah tiga kali mereka lakukan. Mereka mengelabui petugas di bandara,dengan modus mamanfaatkan last call atau panggilan terakhir saat memasuki pesawat.

    "Mereka buru-buru masuk ke dalam sehingga security di bandara tidak begitu teliti. Tiga kali dipanggil, panggilan ketika baru datang," ujar Kepala BNNP Riau, Brigjen Kenedy, Selasa (29/9/2020) dalam jumpa pers di Pekanbaru.(rie/ckc)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Ngaku Dibayar Rp20 Juta, Kurir Narkoba Disergap BNNP Riau di Sebuah Hotel di Pekanbaru
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar