Go to Desktop Version
Kamis,25 May 2023 - 11:03 PM
Pekanbaru

Dijambret dan Terjatuh di Jalan Melati, Pitri Laila Tewas

ilustrasi

LANCANGKUNING.COM,PEKANBARU-Kejahatan jambret kembali terjadi di Kota Pekanbaru. Seorang wanita bernama Pitri Laila (32) tewas setelah jambret menarik emas di tangan kirinya.

Hilang keseimbangan, Pitri jatuh ke aspal dan sempat diseret pelaku di aspal. Peristiwa ini terjadi Rabu pagi (24/5/2023) di Jalan Melati, Garuda Sakti, Pekanbaru.

Menurut Kapolres Pekanbaru melalui Kasat Reskrim Kompol Andrie Setiawan Pitri sempat menjalani perawatan medis sekitar 1 jam di RS Prima Pekanbaru.

 ''Korban meninggal dunia setelah sekitar satu jam dirawat di rumah sakit. Untuk pelaku masih dalam penyelidikan. Keterangan dari saksi-saksi dan rekaman CCTV di sekitar kejadian sudah kami kantongi,'' sebut Kasat Reskrim, Kamis (25/5/2023).

Dari keterangan rekan Pitri yang bernama Sisri (25), Rabu pagi (24/5/2023) sekitar pukul 10.00 WIB dirinya membonceng Pitri ke Jalan Melati, Kecamatan Bina Widya, setelah selesai mengisi bahan bakar di SPBU Garuda Sakti.

Ketika sedang berada di depan Toko Bangunan Budi Luhur Jaya, tiba-tiba dari belakang dua lelaki yang mengendarai sepeda motor matik memepet dari sebelah kiri. Salah seorang pelaku lalu menyambar gelang emas yang berada di lengan kiri korban

''Korban langsung tertarik, terjatuh dan terseret ke aspal sehingga mengalami luka pada bagian tangan kiri dan kepala yang terbentur ke aspal,'' kata Kompol Andrie. 

Usai kejadian, kedua pelaku langsung melarikan diri dengan sepeda motor tanpa pelat nomor tersebut. Sementara korban dibantu warga dilarikan ke IGD Rumah Sakit Prima Pekanbaru.(rie)

 

Silahkan bergabung di Grup FB LANCANG KUNING untuk mendapatkan informasi terupdate.


****

Dapatkan info berita terbaru via group Whatsapp (read only) Lancang Kuning (Klik Disini)


*

Subscribe YOUTUBE LANCANG KUNING untuk mendapatkan informasi terbaru dalam video.

Sukai/Like Fan Page Facebook Lancang Kuning
Follow Instagram Lancang Kuning

Baca Juga

Jan 1st, 1970
Pekanbaru
DPRD Pekanbaru-Pemko MoU R-APBD Perubahan 2023 Rp 2,890 T, Ada Penambahan Dari Anggaran Murni
Jan 1st, 1970
Pekanbaru
Rapat Paripurna Laporan Banggar Terkait Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja APBD Pekanbaru Tahun 2022
Jan 1st, 1970
Pekanbaru
Polda Riau Salurkan Bantuan 23 Sumur Bor dan 15 Pompa Air ke Masyarakat
Jan 1st, 1970
Pekanbaru
Mak Ganjar Terus Berkomitmen Kesejahteraan Bagi Para Emak-Emak
Jan 1st, 1970
Pekanbaru
Tingkatkan Ekonomi Keluarga, Mak Ganjar Riau Gelar Pelatihan Pembuatan Jamu Tradisional di Pekanbaru
Anda punya berita atau informasi yang menarik dan ingin di publikasikan. silahkan emailkan ke: redaksi@lancangkuning.com

©lancangkuning.com. All rights reserved.